Ilustrasi: komunitas hijabers |
Inilah Hijabers sekarang yang telah berkembang, bukan lagi sekedar orang berpakaian untuk memenuhi syariat agama. Tapi juga telah menciptakan trend mode tersendiri. Disinilah para hijabers perlu melihat adanya tantangan terbesar. Apa sajakah tantangan tersebut?
Trend Fashion
Hijabers sekarang ini telah menciptakan trend-trend terbaru dengan penggemar tersendiri. Misalnya hijab syar’i atau model-model lainnya. Disinilah peran para hijabers sangat diperlukan, baik sebagai pencipta maupun pemakai. Para hijabers harus bisa menciptakan trend fashion yang sesuai dengan ajaran agama, bukan sekedar memenuhi selera. Dengan begitu para hijabers sangat perlu memahami rambu-rambu dalam berpakaian dan bertingkah laku muslimah.
Dalam menciptakan trend fashion baru, sah-sah saja bila hijabers mengadopsi trend fashion yang bukan busana muslimah. Selama tetap disesuaikan dengan aturan agama dari sisi model, bahan, warna, dan lainnya.
Penciptaan Lapangan Kerja
Dengan menciptakan trend fashion dan menjadi pelaku industri fashion pakaian muslim, para hijabers telah menciptakan lapangan kerja baru bagi masyarakat. Lapangan kerja yang diciptakan mulai dari bagian hulu sebagai produsen maupun bagian hilir sebagai penjual eceran. Tantangan bagi hjabers dalam hal ini adalah memberikan edukasi dalam berniaga sesuai dengan ajaran agama. Sistem berniaga yang baik tentu akan bisa diterima oleh semua pelaku usaha, bukan hanya muslim.
Ekspos Media
Dengan berkembangnya media sosial saat ini, tentu saja akan memudahkan segala aktifitas para hijabers. Bukan hanya aktifitas sosialita belaka, tapi juga aktifitas bisnis. Para hijabers harus cermat dalam setiap proses ekspos aktifitasnya di media sosial. Karena hijabers disukai atau tidak, membawa misi dakwah di setiap eksposnya. Jadi ekspos di media sosial bisa menjadi sarana unuk memberikan pengaruh positif bagi pengguna media sosial lainnya.
Hijabers juga dituntut untuk lebih arif dalam menyikapi apa saja yang ada di media sosial. Penting bagi hijabers untuk mengabaikan hal-hal yang akan berdampak negatif. Misalnya perubahan dalam pergaulan, perubahan gaya berpakaian, dan sejenisnya.
Itulah beberapa tantangan besar hijabers saat ini. Seiring dengan berjalannya waktu, tantangan bagi hibaers tentu akan semakin besar dan tidak mudah untuk dihadapi. Hijabers harus terus memperkuat pemahamannya tentang agama agar mampu melawan arus yang menjauhkan para hijabers dari ajaran agama. Hal-hal yang bisa dilakukan antara lain :
- Meningkatkan keikut sertaan dalam kegiatan dakwah yang biasanya diadakan oleh komunitas-komunitas islam
- Meningkatkan pengetahuan lewat bacaan-bacaan yang akan memberikan pengaruh positif bagi hijabers.
- Memilih pergaulan yang tepat. Karena banyak kasus penyimpangan terjadi justru karena salah memilih pergaulan.
- Selalu mewaspadai berbagai godaan ataupun ancaman-ancaman yang bisa datang kapan saja dan dari mana saja.
Meski tampaknya berat dan tidak mudah, hijabers tak perlu risau atau bahkan takut menghadapi tantangan. Karena dengan ilmu dan keyakinan, pasti bisa.
******
Apakah kamu punya cerita inspiratif seputar hijab (hijab story, jodoh, pernikahan)? Atau punya tips tentang perempuan dan hijab (fashion, kecantikan, kesehatan, makanan, resep masakan atau tutorial hijab)? Ayo kirimkan ke email redaksi: infohijabersindonesia@gmail.com
sertakan juga biodata singkat kamu ya :) ditunggu !!!
Apakah kamu punya cerita inspiratif seputar hijab (hijab story, jodoh, pernikahan)? Atau punya tips tentang perempuan dan hijab (fashion, kecantikan, kesehatan, makanan, resep masakan atau tutorial hijab)? Ayo kirimkan ke email redaksi: infohijabersindonesia@gmail.com
sertakan juga biodata singkat kamu ya :) ditunggu !!!
Lets be part and being useful hijabers with KHCI
*****
EmoticonEmoticon